Berita

Wujud Kepedulian, Kapolres Maros Jenguk Cleaning Service Polres Maros Usai Operasi

×

Wujud Kepedulian, Kapolres Maros Jenguk Cleaning Service Polres Maros Usai Operasi

Sebarkan artikel ini

STARINDONEWS.COM, Maros – Sebagai wujud kepedulian dan perhatian pimpinan terhadap pegawai pendukung di lingkungan Polres Maros, Kapolres Maros AKBP Douglas Mahendrajaya, S.H., S.I.K., M.I.K., M.Tr.Opsla, menjenguk Asril alias Aco, petugas cleaning service Polres Maros yang tengah menjalani perawatan di rumah sakit usai menjalani operasi pada bagian kaki.

Kunjungan tersebut dilakukan sebagai bentuk empati serta dukungan moril kepada Asril alias Aco yang sedang menjalani masa pemulihan. Kehadiran Kapolres Maros secara langsung diharapkan dapat memberikan semangat dan motivasi agar yang bersangkutan tetap kuat dan optimis.

Dalam kesempatan tersebut, AKBP Douglas Mahendrajaya menyampaikan doa agar Asril alias Aco segera diberikan kesembuhan dan dapat kembali beraktivitas seperti sediakala.

“Kami hadir sebagai wujud kepedulian dan kebersamaan keluarga besar Polres Maros. Semoga yang bersangkutan segera pulih dan dapat kembali menjalankan aktivitasnya,” ujar Kapolres Maros, Jumat (30/1/2026).

Kegiatan menjenguk ini mencerminkan nilai kemanusiaan dan kebersamaan yang terus dijaga di lingkungan Polres Maros, sekaligus mempererat hubungan kekeluargaan antara pimpinan dan seluruh pegawai pendukung sebagai bagian dari keluarga besar Polres Maros..

 

:RISAL

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *